Minggu, 19 Oktober 2014

Aspek Bisnis Informatika

Berbicara mengenai Bisnis Informatika masih sedikit orang yang mengerti dan mengetahui apa itu bisnis informatika, dalam pengertian yang sederhana bisnis informatika adalah suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang yang memiliki nilai (value) dengan tujuan mendapatkan keuntungan (profit) yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Langsung saja kita bahas apa saja yang termasuk dalam aspek bisnis informatika

·          Aspek bisnis dalam dunia Social Media
Tidak dipungkiri lagi pada saat ini social media seakan sudah menjadi kebutuhan bukan lagi menjadi trend/gaya hidup, baik tua muda bahkan anak anak pada saat ini sudah menggunakan social dan mempunyai akun social media. Peluang inilah yang dilihat dan dilirik untuk menjadi lahan bisnis dalam bidang informatika, mereka berlomba lomba menciptakan/membuat media social baru. Oleh karena itu keuntungan yang sangat menjanjikan dapat dilihat dilihat dalam bidang ini.

·         Aspek bisnis dalam dunia Web Developer
Pada saat ini sebuah website sudah tidak asing lagi terdengar ditelinga kita, dan sebuah website sudah dijadikan ajang pemasaran dari sebuah produk/brand baik dari perusahan besar, kecil bahkan home industri sekaligus. Nah kesempatan inilah yang dilihat bagi para web programming untuk berlomba-lomba membuat website dengan semenarik mungkin dan berusaha mencapai kepuasan customer dalam membuat website yang diinginkan oleh customer. Tidak dipungkiri lagi bisnis dalam web developer sangat menjanjikan dan mendapat banyak keuntungan.

·         Aspek bisnis dalam Desainer 3d dan Game
Pembuatan objek dalam bidang ini terus berkembang bermulai dari 2D, 3D bahkan hingga 4D, kemudian game-game pada saat ini sudah banyak yang 3D. Dengan perkembangan game pada saat ini, tidak dipungkiri lagi dalam bidang ini menjadi lahan yang baik untuk bisnis informatika dan menjanjikan keuntungan yang terbilang cukup baik seiring dengan berkembangnya desain dan game pada saat ini.

Itulah beberapa aspek dalam bisnis informatika


Tidak ada komentar:

Posting Komentar